|
sate ayam |
Bahan:
- 500 gr daging ayam/fillet ayam, potong 2 X1 X 0.5 cm
- 2 sdm kecap manis
- 1 bh jeruk nipis
- 15 – 20 bh tusuk Sate
Bumbu Halus:
- 1 bh cabe merah besar, buang bijinya, rebus
- 2 bh cabe rawit
- 4 butir bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 5 bh kemiri, sangrai
- 2 sdt gula merah
- 1 sdt garam
- 2 sdm minyak goreng
Saus Kacang:
- 3 sdm minyak atau lemak ayam yang dicairkan
- 150 kacang tanah, sangrai, kupas, haluskan atau bisa diganti dengan kemasan Pinda Kaas
- 2 sdm kecap manis
- 150 ml air
Cara Membuat:
- Sate: Tusuk tiap potong daging ayam dan 1 potong lemak dengan tusuk satai. Sisihkan.
- Saus dan Bumbu Olesan: Panaskan 2 sdm minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Sisihkan 2 sdm untuk olesan.
- Saus: Tambahkan pada bumbu yang sudah ditumis kacang halus atau
pinda kaas dan air, masak hingga kental. Tambahkan 2 sdm kecap manis.
Aduk rata dan angkat dari api.
- Olesan: Campur 2 sdm bumbu tumis, 2 sdm kecap manis dan sisa minyak.
- Olesi satai dengan bumbu olesan hingga rata.
- Panggang di atas bara api atau elektric grill atau kompor ( dengan wajan teflon) sambil dibalik-balik hingga matang. Angkat.
- Sajikan panas bersama saus dan irisan jeruk nipis.
- Lengkapi dengan irisan cabai rawit dan bawang merah jika suka.
Nah, setelah tahu resep dan cara membuatnya anda dapat
mempraktekkannya dirumah saat acara istimewa atau untuk sehari- hari.
Sate dengan cita rasa yang lezat pasti disukai semua kalangan. Selamat
mencoba bagi para ibu-ibu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar