Pages

Selasa, 19 Maret 2013

Naga Sari Roti Tawar

Naga Sari Roti Tawar
Bahan Nagasari Roti Tawar :
  • 20 lembar roti tawar, dibuang pinggirnya
  • 2 buah pisang tanduk, dipotong jadi 20 iris
  • 500 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 350 gram gula pasir
  • ½ sendok teh garam
  • 1/8 sendok teh vanili bubuk
  • Daun pisang secukupnya, untuk membungkus
  1. Rebus santan, gula pasir, garam, dan vanili bubuk sambil diaduk sampai mendidih. Dinginkan.
  2. Ambil daun pisang. Letakkan selembar roti tawar. Beri santan.
  3. Taruh pisang di tengah. Bungkus. Lipat kedua ujungnya ke bawah. Lakukan sampai roti habis.
  4. Kukus 25 menit di atas api sedang sampai matang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar